z-logo
open-access-imgOpen Access
FAKTOR–FAKTOR YANG MEMENGARUHI MINAT MAHASISWA ASAL LUAR BALI KULIAH DI FMIPA UNIVERSITAS UDAYANA BALI
Author(s) -
Daimatul Khoiriyah,
Made Susilawati,
Desak Putu Eka Nilakusmawati
Publication year - 2013
Publication title -
e-jurnal matematika
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
ISSN - 2303-1751
DOI - 10.24843/mtk.2013.v02.i01.p024
Subject(s) - humanities , psychology , art
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor–faktor yang memengaruhi minat mahasiswa luar Bali kuliah di FMIPA Universitas Udayana Bali. Analisis yang digunakan  dalam  penelitian  ini  adalah  analisis  faktor.  Data  yang digunakan  adalah data primer yang diperoleh dengan menyebarkan kuesioner kepada setiap mahasiswa asal luar Bali yang kuliah di FMIPA Universitas Udayana Bali angkatan 2008-2011. Dalam penelitian ini faktor-faktor  yang digunakan  adalah  lokasi,  faktor  biaya,  produk,  latar  belakang sosial ekonomi,  motivasi,  fasilitas,  referensi,  promosi,  dan  reputasi.  Hasil  penelitian menunjukkan  bahwa,  terdapat  delapan  faktor  yang memengaruhi  minat  mahasiswa luar Bali kuliah di FMIPA Universitas Udayana Bali. Faktor tersebut yaitu: (1) faktor produk yang merupakan faktor dengan nilai eigen paling tinggi yaitu 7,792 dan varian 28,860%, (2) faktor referensi dengan varian 8,732%, (3) faktor reputasi dengan varian 7,808%,  (4)  faktor  biaya  dengan  varian  6,723%, (5) faktor  latar  belakang sosial ekonomi dengan varian 4,921%, (6) faktor motivasi dengan varian 4,430%, (7) faktor lokasi dengan  varian 3,836% dan (8)  faktor promosi  dengan  varian  3,708%, dengan total varian yang dapat dijelaskan adalah sebesar 69,018%.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here