z-logo
open-access-imgOpen Access
Karakteristik Enkapsulat Ekstrak Pewarna Bunga Kenikir (Tagetes erecta L.) pada Perlakuan Perbandingan Kasein dan Maltodekstrin
Author(s) -
I Kadek Agus Nuada,
Ni Made Wartini,
Lutfi Suhendra
Publication year - 2020
Publication title -
jurnal rekayasa dan manajemen agroindustri
Language(s) - English
Resource type - Journals
ISSN - 2503-488X
DOI - 10.24843/jrma.2020.v08.i03.p12
Subject(s) - physics , horticulture , food science , traditional medicine , chemistry , biology , medicine
Bunga kenikir dapat digunakan sebagai pewarna alami yang mengandung karotenoid melalui proses ekstraksi dan enkapsulasi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh perlakuan perbandingan kasein dan maltodekstrin terhadap karakteristik enkapsulat ekstrak bunga kenikir dan menentukan perlakuan perbandingan kasein dan maltodekstrin terbaik untuk mendapatkan enkapsulat ekstrak pewarna bunga kenikir. Percobaan dalam penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok dengan perlakuan perbandingan kasein dan maltodekstrin, yang terdiri dari 5 taraf yaitu (1: 1.0), (1: 1.5), (1: 2.0), (1: 2.5), dan ( 1: 3.0). Hasil penelitian menunjukkan bahwa perbandingan kasein dan maltodekstrin berpengaruh sangat nyata  (P <0,01) terhadap  kadar air, kadar karotenoid total, kadar karotenoid permukaan, kelarutan, tingkat kecerahan, tingkat kemerahan, tingkat  kekuningan, dan efisiensi enkapsulasi. Perlakuan perbandingan kasein dan maltodekstrin 1: 2.0 adalah perlakuan terbaik untuk menghasilkan enkapsulat ekstrak pewarna bunga kenikir dengan karakteristik rendemen 91,45 ± 0,19 %, kadar air 5,29 ± 0,04 %, total karotenoid 0,46 ± 0,00 %, karotenoid permukaan 0,22 ± 0,00 %, efisiensi enkapsulasi 52,40 ± 1,40 %, kelarutan 80,81 ± 0,07 %, tingkat kecerahan 49,27 ± 1,40, tingkat kemerahan 26,07 ± 0,02, dan tingkat kekuningan 38,71 ± 0,18. Kata kunci: Tagetes erecta L, kasein, maltodekstrin, enkapsulasi

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here