z-logo
open-access-imgOpen Access
Korupsi, Indikator Makro Ekonomi, dan IPM terhadap Tingkat Kemiskinan di Indonesia
Author(s) -
Palupi Lindiasari Samputra,
Adis Imam Munandar
Publication year - 2019
Publication title -
jurnal ekonomi kuantitatif terapan
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
eISSN - 2303-0186
pISSN - 2301-8968
DOI - 10.24843/jekt.2019.v12.i01.p04
Subject(s) - mathematics , agricultural science , environmental science
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui factor-faktor penyebab tingkat kemiskinan di Indonesia, baik dampak positif maupun negative.  Terdapat tiga indicator utama yang digunakan untuk melihat seberapa besar dampak masing-masing indikator terhadap tingkat kemiskinan di Indonesia.  Ketiga indikator tersebut di wakili oleh variable-variabel ; IPM (Indeks Pembangunan Manusia), Korupsi (jumlah terpidana kasus korupsi) dan indicator makroekonomi (inflasi, PDRB per kapita, jumlah penduduk (sebagai variable control)). Metode penelitian yang digunakan adalah metode panel data, yang terdiri dari data tahun (2009-2013) dan data propinsi di Indonesia (28 propinsi).  Model kemiskinan di Indonesia dapat dijelaskan melalui model Fixed Effect GLS setelah melalui uji pemilihan model terbaik dan uji pelanggaran asumsi klasik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari tiga indikator penyebab tingkat kemiskinan di Indonesia, hanya variable PDRB per kapita secara statistik tidak signifikan pengaruhnya terhadap tingkat kemiskinan.  Factor-faktor lainnya dapat menjelaskan pengaruhnya terhadap tingkat kemiskinan secara signifikan. Terdapat dua pengaruh, yakni positif dan negative. Factor yang mampu menurunkan tingkat kemiskinan di propinsi-propinsi Indonesia adalah IPM (semakin besar pengaruhnya di propinsi luar Sumatera dan Jawa-Bali), inflasi dan jumlah penduduk.  Hanya variable korupsi yang berdampak positif terhadap meningkatnya tingkat kemiskinan di Indonesia. Perlu peran aktif pemerintah dalam mewujudkan program pengentasan kemiskinan melalui pembangunan manusia di seluruh propinsi Indonesia.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here