z-logo
open-access-imgOpen Access
Lingkungan Kerja dan Locus of Control Sebagai Pemoderasi Pengaruh Penggunaan Teknologi Informasi Pada Keandalan Pelaporan Keuangan Pemerintah Daerah
Author(s) -
Rai Dwi Andayani,
Anak Agung Gde Putu Widanaputra,
Ida Bagus Putra Astika
Publication year - 2018
Publication title -
ekonomi dan bisnis universitas udayana (e-journal)
Language(s) - English
Resource type - Journals
ISSN - 2337-3067
DOI - 10.24843/eeb.2018.v07.i06.p01
Subject(s) - humanities , physics , business administration , business , philosophy
Penelitian ini dilatarbelakangi semakin meningkatnya penggunaan teknologi maka diharapkan pelaporan keuangan yang dihasilkan semakin handal, hal ini berkaitan dengan semakin meningkatnya tuntutan masyarakat terhadap penyelenggaraan pemerintahan yang baik (good governance government), telah mendorong pemerintah pusat dan pemerintah daerah untuk menerapkan akuntabilitas publik. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan bukti empiris bahwa lingkungan kerja dan internal locus of control mampu memperkuat pengaruh penggunaan teknologi informasi pada keandalan pelaporan keuangan pemerintah daerah. Data penelitian ini dikumpulkan melalui metode survey dengan teknik kuesioner dan dianalisis dengan analisis regresi moderasi (MRA/ Moderated Regression Analysis). Sampel penelitian diambil menggunakan sampel jenuh dengan unit analisis seorang individu pada masing-masing Bendahara Organisasi Perangkat Daerah (OPD).  Hasil analisis menunjukkan bahwa lingkungan kerja dan internal locus of control memperkuat pengaruh penggunaan teknologi informasi pada keandalan pelaporan keuangan pemerintah daerah. Hasil empiris ini memperkuat teori Technology Acceptance Model (TAM) dan teori atribusi sebagai landasan untuk mempelajari dan memahami perilaku pemakai pengguna teknologi informasi baik perilaku yang disebabkan  secara internal ataupun eksternal.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here