
Karakteristik Biochar Hasil Pirolisis Ampas Tebu (Sacharum Officanarum, Linn) Dan Aplikasinya Pada Tanaman Seledri (Apium Graveolens L)
Author(s) -
Diena Asyifa,
Abdul Gani,
Ratu Fazlia Inda Rahmayani
Publication year - 2019
Publication title -
jurnal ipa dan pembelajaran ipa
Language(s) - Turkish
Resource type - Journals
eISSN - 2620-553X
pISSN - 2614-0500
DOI - 10.24815/jipi.v3i1.13292
Subject(s) - physics , horticulture , biochar , chemistry , biology , organic chemistry , pyrolysis
Telah dilakukan penelitian tentang mengolah ampas tebu (Sacharum officanarum, Linn) menjadi biochar melalui proses pirolisis dan aplikasinya pada tanaman seledri (Apium graveolens L.). Penelitian dilakukan untuk mengetahui karakteristik biochar hasil pirolisis ampas tebu serta aplikasinya pada tanaman seledri. Jenis penelitian eksperimen menggunakan pendekatan kuantitatif. Data penelitian bersumber dari sampel ampas tebu yang diperoleh dari pedagang air tebu di sekitar jalan Rukoh. Penelitian dilakukan dengan mengolah ampas tebu menjadi biochar dengan proses pirolisis dan dilanjutkan dengan mengkarakterisasi biochar seperti rendemen, kadar air, kadar abu, kadar C/N, nilai pH serta aplikasinya terhadap tanaman seledri. Hasil yang didapatkan yaitu: (1) Rendemen biochar yang dihasilkan dari ampas tebu pada proses pirolisis sebesar 18,34%, (2)Hasil kadar air biochar sebesar 10,2%, (3) Kadar abu yang dihasilkan dari biochar sebesar 1 gram sebesar 68%, (4)Kadar C pada biochar sebesar 55,66% dan kadar N sebesar 0,40% sedangkan kadar C/N rasio yaitu 139.15, (5)Nilai pH pada biochar ampas tebu yaitu 5,196 dan (6)Hasil analisis sidik ragam dari aplikasi biochar yang telah dilakukan pada tanaman seledri yaitu menunjukkan tidak nyata. Dengan demikian disimpulkan bahwa karakteristik biochar yang didapatkan lebih tinggi dari Standar Nasional Indonesia