
PELATIHAN BUDIDAYA BSF MELALUI PEMANFAATAN KULIT BUAH KOPI
Author(s) -
Tuti Karyani
Publication year - 2020
Publication title -
dharmakarya/dharmakarya: jurnal aplikasi ipteks untuk masyarakat
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2614-2392
pISSN - 2302-8955
DOI - 10.24198/dharmakarya.v9i3.26571
Subject(s) - humanities , physics , art
Pengembangan sektor perkebunan, khususnya kopi secara tidak langsung akan menambah volume limbah kopi yang dihasilkan. Pemanfaatan limbah kulit tanduk buah kopi saat ini belum maksimal. Koperasi Produsen Kopi Margamulya, Kecamatan Pangalengan sudah memanfaatkan limbah kulit buah kopi sebagai kompos dan cascara. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini merupakan PKM berbasis riset dan terintegasi dengan KKN. Metode yang digunakan berupa pemberdayaan partisipatif melalui rangkaian kegiatan yang terdiri dari observasi partisipatif, penyuluhan, pelatihan dan pendampingan. Sasaran PKMadalahpetanikopi pada KPK Margamulya. Kegiatan PKM yangdilaksanakanberupa peningkatan kemampuan petani dalam budidaya BSF dengan memanfaatkan limbah kulit buah kopi sebagai pakan ternak alternatif melalui serangkaian kegiatan penyuluhan dan pelatihan budidaya BSF. Hasilevaluasi menunjukkanbahwapetani meningkat pengetahuannya mengenai materiyang disampaikan dan antusiasmengikutipelatihan sampai selesai. Guna keberlanjutan kegiatan ini maka diperlukan pendampingan.