
PERAN MOTIVASI BERPRESTASI DAN STATUS SOSIAL EKONOMI TERHADAP MINAT MELANJUTKAN STUDI KE PERGURUAN TINGGI PADA SISWA PEREMPUAN DI TABANAN
Author(s) -
Ni Putu Merta Nadi,
Ni Made Ary Agustini
Publication year - 2020
Publication title -
psikologi konseling
Language(s) - Slovenian
Resource type - Journals
ISSN - 2502-7190
DOI - 10.24114/konseling.v17i2.22080
Subject(s) - humanities , psychology , physics , philosophy
Masa remaja merupakan periode transisi perkembangan dari masa kanak-kanak menuju masa dewasa. Pada periode ini, remaja cenderung mengalami kecemasan dan kebimbangan dalam menentukan perguruan tinggi, sehingga remaja perlu memperhatikan dan mengenali minatnya masing-masing. Terdapat beberapa hal yang mempengaruhi remaja dalam mengenali minat seperti status sosial ekonomi dan motivasi berprestasi. Adanya motivasi berprestasi serta status ekonomi yang baik akan menunjang minat remaja dalam meningkatkan minat melanjutkan studi ke perguruan tinggi. Namun realitanya status sosial ekonomi orangtua yang dimiliki siswa cenderung rendah. Sehingga, remaja berniat mengurungkan minatnya untuk melanjutkan studi ke perguruan tinggi. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif yang bertujuan untuk mengetahui peran motivasi berprestasi dan status sosial ekonomi terhadap minat melanjutkan studi ke perguruan tinggi pada siswa perempuan di Tabanan. Subjek dalam penelitian ini adalah 127 siswa perempuan SMA Negeri Kabupaten Tabanan dengan usia 17-18 tahun. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi berganda. Hasil uji regresi berganda menunjukkan bahwa koefisien regresi sebesar 0,612 dan nilai koefisien determinasi sebesar 0,375 dengan nilai signifikansi sebesar 0,000 (p<0,05). Nilai koefisien beta terstandarisasi pada variabel motivasi berprestasi sebesar 0,062 dan variabel status sosial ekonomi sebesar -0,050. Hasil analisis data tersebut menunjukkan bahwa motivasi berprestasi dan status sosial ekonomi secara bersama-sama berperan meningkatkan minat melanjutkan studi ke perguruan tinggi pada siswa perempuan di Tabanan