Open Access
Manajemen Perubahan Budaya Madrasah
Author(s) -
Slamet Slamet
Publication year - 2018
Publication title -
jurnal kependidikan
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
eISSN - 2598-4845
pISSN - 2355-018X
DOI - 10.24090/jk.v6i2.1937
Subject(s) - humanities , art
Kemampuan madrasah untuk berubah ditentukan oleh seberapa berdaya warga madrasah dalam melakukan perubahan dan mengelola perubahan. Perubahan itu dapat terjadi di dalam lingkungan madrasah sendiri maupun di luar madrasah yang berimplikasi pada terjadinya perubahan di dalam madrasah. Perubahan yang terjadi di dalam madrasah tidak serta merta berubah namun ada proses perubahan budaya madrasah. Keberhasilan perubahan budaya madrasah tergantung pada manajemen perubahan. Oleh karena itu, membutuhkan manajemen perubahan agar perubahan yang terjadi di madrasah betul- betul dibangun bersama dari nilai-nilai kebersamaan seluruh warga madrasah sehingga dampak dari perubahan tersebut dapat diarahkan pada titik perubahan yang positif.