z-logo
open-access-imgOpen Access
HUBUNGAN ANTARA MOTIVASI ORANG TUA DALAM MENDIDIK ANAK MELALUI PAUD DENGAN PARTISIPASINYA DI PAUD KASIH IBU
Author(s) -
Andriani Andriani
Publication year - 2013
Publication title -
spektrum
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
eISSN - 2620-3308
pISSN - 2338-2392
DOI - 10.24036/spektrumpls.v1i1.1490
Subject(s) - psychology , humanities , art
ABSTRAK Penelitian ini dilatarbelakangi oleh masih rendahnya kepedulian orang tua terhadap pendidikan anak usia dini pada PAUD Kasih Ibu Kelurahan Pisang Kecamatan Pauh Kota Padang. Hal ini dapat dilihat dari beberapa indikator antara lain rendahnya keinginan, ketekunan, sikap, dan intensitas kehadiran rapat orang tua di PAUD Kasih Ibu. Hal ini diduga karena rendahnya motivasi orang tua terhadap pendidikan anak. Penelitian ini bertujuan untuk melihat hubungan antara motivasi orang tua dalam mendidik anak usia dini dengan partisipasinya. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif korelasional dengan responden penelitian berjumlah 32 orang yang terdiri dari orang tua anak usia dini di PAUD Kasih Ibu. Teknik pengumpulan data adalah dengan menggunakan alat pengumpul data berupa kusioner, sedangkan teknik analisis data menggunakan rumus persentase dan product moment. Temuan penelitian menunjukkan bahwa motivasi orang tua pada pendidikan anak usia dini masih rendah. Partisipasi orang tua terhadap pendidikan anak usia dini juga masih rendah, dan terdapat hubungan yang signifikan antara motivasi orang tua dalam pendidikan anak usia dini dengan partisipasinya di PAUD Kasih Ibu. Berdasarkan temuan penelitian dapat disarankan kepada pendidik dan pengelola PAUD agar lebih gencar mensosialisaikan dan memotivasi orangtua, sehingga urgensi pendidikan anak usia dini disadari oleh masyarakat luas dan diharapkan tingkat partisipasi orang tua terhadap PAUD semakin tinggi.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here