
Efektifitas metode belajar renang dengan bantuan teman untuk meningkatkan kepercayaan diri atlit
Author(s) -
Tjung Hauw Sin
Publication year - 2019
Publication title -
jurnal aplikasi iptek indonesia
Language(s) - Spanish
Resource type - Journals
eISSN - 2614-2473
pISSN - 2614-2465
DOI - 10.24036/4.33355
Subject(s) - physics , humanities , art
Beberapa atlit mengalami kesulitan dalam melakukan renang gaya dada. Salah satu penyebabnya adalah kurangnya kepercayaan diri atlit dalam melakukannya. Penelitian ini bertujuan untuk meninjau efektifitas metode renang dengan bantuan teman untuk meningkatkan kepercayaan diri Atlit dalam melakukan renang gaya dada. Metode penelitian yang digunakan adalah metode quasi experimen. Populasi pada penelitian ini berjumlah 79 orang atlit renang. Kemudian dilakukan penarikan sampel dengan teknik purposive sampling. Sehingga didapatkan 41 orang yang menjadi sampel penelitian. Intrumen yang digunakan pada penelitian ini adalah instrumen tentang kepercayaan diri. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik t-test. Data dianalisis dalam dua kelompok, yaitu pre-test dan post-test. Perangkat yang digunakan untuk menganalisis data adalah SPSS versi 16. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa metode renang dengan bantuan teman efektif dalam meningkatkan kepercayaan diri atlit dalam berenang gaya dada. Dengan taraf signifikansi 6.42 dan ? = 0.05.