z-logo
open-access-imgOpen Access
PENGEMBANGAN LKS BERBASIS PENDEKATAN RME UNTUK MENUMBUHKEMBANGKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS MATEMATIS SISWA
Author(s) -
Nur Atika,
Zubaidah Amir Mz
Publication year - 2016
Publication title -
suska journal of mathematics education/suska: journal of mathematics education
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2540-9670
pISSN - 2477-4758
DOI - 10.24014/sjme.v2i2.2126
Subject(s) - mathematics education , mathematics , psychology , humanities , philosophy
Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan LKS matematika berbasis pendekatan RME pada materi pokok bahasan segitiga. Penelitian ini dilaksanakan di SMPN 7 Bengkalis. Penelitian pengembangan ini menggunakan model pengembangan ADDIE yaitu Analysis, meliputi analisis kurikulum dan analisis kebutuhan; Design, meliputi penyusuna LKS: Development, dilakukan pengembangan LKS matematika berbasis RME; Implementation, dilakukan pada kelompok kecil dan kelompok besar untuk mendapatkan data praktikalitas dan kemampuan berpikir kritis matematis; Evaluation, dilakukan untuk menganalisis data berdasarkan tahap implementation. Hasil penelitian melalui angket ahli teknologi pendidikan dan materi pembelajaran memenuhi kriteria sangat valid. Hasil ujicoba kelompok kecil dan kelompok besar memnuhi kriteria sangat praktis, serta hasil tes kemampuan berpikir kritis mmatematis siswa memenuhi kriteria tinggi. Data tersebut menunjukkan bahwa LKS yang dikembangkan layak dan praktis untuk menumbuhkembangkan kemampuan berpikir kritis matematis siswa.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here