
Penguatan Karakter Islami Melalui Pelatihan Efikasi Diri Pada Siswa MTs N Di Pekanbaru
Author(s) -
Yulita Kurniawati,
Khairunnas Rajab,
Tohirin Tohirin
Publication year - 2021
Publication title -
psikobuletin
Language(s) - Danish
Resource type - Journals
ISSN - 2720-8958
DOI - 10.24014/pib.v2i1.11751
Subject(s) - psychology , humanities , art
AbstrakSalah satu bentuk keyakinan akan kemampuan dan keberhasilan diri sendiri disebut dengan efikasi diri yang dapat digali dari sumber yaitu pengalaman performansi, persuasi verbal, penguatan vicarius dan pembangkitan emosi. Perilaku siswa MTs N menunjukkan masih adanya keraguan untuk menunjukkan karakter Islami yang dimiliki. Karakter Islami yang dimaksud adalah Karakter siswa sesuai dengan nilai Rukun Islam yakni Karakter Syahadatain, Karakter Mushalli, Karakter Shaim, karakter Muzaki dan Karakter haji. Penelitian ini bertujuan untuk mengtahaui apakah pelatihan efikasi diri dapat memperkuat karakter islami. Metode Penelitian adalah penelitian eksperimen dengan desain true eksperimen terhadap 24 subjek. Pelatihan efikasi diri berlangsung selama 5 kali pertemuan, 21 sesi dengan total waktu pelaksanaan pelatihan selama 660 menit. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya perbedaan karakter islami pada kelompok eksperimen sebelum dan sesudah dilakukan pelatihan. Hal ini membuktikan bahwa pelatihan efikasi diri efektif dalam memperkuat karakter islami dengan hasil significant (z= -3,396, p < 0,05).Kata Kunci: Efiaksi Diri, Karakter islami