z-logo
open-access-imgOpen Access
MODEL LATIHAN TRX (TOTAL BODY RESISTANCE EXERCISE) TERHADAP KEBUGARAN JASMANI
Author(s) -
I Kadek Suardika
Publication year - 2020
Publication title -
jurnal penjakora fakultas olahraga dan kesehatan
Language(s) - Uzbek
Resource type - Journals
eISSN - 2597-4505
pISSN - 2356-3397
DOI - 10.23887/penjakora.v7i1.20937
Subject(s) - mathematics , humanities , art
Penelitian ini didasarkan pada permasalahan aktivitas fisik remaja kini semakin dipermudah dengan IPTEK yang serba modern sehingga tidak heran jika ketidakaktifan fisik dapat menjadi permasalahan kesehatan yang utama. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui efektivitas variasi model latihan TRX untuk meningkatkan kebugaran jasmani pada siswa SMA Laboratorium Undiksha Singaraja. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen. Subjek penelitian adalah siswa SMA Laboratorium Undiksha Singaraja yang berjumlah 30 orang. Hasil penelitian pelatihan TRX ternyata nilai beda rata-rata antara pretest dan posttest adalah sebesar 8,80. Sedangkan persentase peningkatan rata-rata sebesar 29,33%. Hasil tersebut dapat dikatakan bahwa pelatihan pelatihan TRX ternyata dapat meningkatkan kebugaran jasmani sebesar 29,33%. pelatihan TRX  mempunyai pengaruh yang lebih baik terhadap hasil kebugaran jasmani  dari kelompok kontrol pada siswa SMA Laboratorium Undiksha Singaraja. Simpulan dalam penelitian ini adalah pemberian pelatihan TRX berpengaruh signifikan terhadap peningkatan kebugaran jasmani siswa SMA Laboratorium Undiksha Singaraja.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here