z-logo
open-access-imgOpen Access
Penerapan Model Pembelajaran Think-Talk-Write Untuk Meningkatkan Kemampuan Memahami Ciri-Ciri Kebahasaan Teks Cerita Ulang Biografi
Author(s) -
Kentarsih Rabawati
Publication year - 2020
Publication title -
mimbar ilmu
Language(s) - Bosnian
Resource type - Journals
eISSN - 2685-9033
pISSN - 1829-877X
DOI - 10.23887/mi.v25i1.24771
Subject(s) - humanities , physics , psychology , art
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya kemampuan siswa dalam memahami ciri-ciri kebahasaan pada teks cerita ulang biografi siswa kelas X RPL 1 SMK Negeri 1 Denpasar. Beranjak dari hal tersebut maka peneliti melakukan penelitian dengan menerapkan model pembelajaran Think-Talk-Write untuk meningkatkan kemampuan memahami ciri-ciri kebahasaan pada teks cerita ulang biografi. Tujuan penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui efektivitas penerapan model pembelajaran Think-Talk-Write (TTW) dalam meningkatkan kemampuan memahami ciri-ciri kebahasaan teks cerita ulang biografi pada siswa kelas X RPL 1 SMK Negeri 1  Denpasar. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode tes dan metode observasi, sedangkan metode pengolahan datanya menggunakan metode statistik deskriptif. Berdasarkan hasil analisis data terlihat adanya peningkatan hasil belajar siswa dari tahap ke tahap. Pada refleksi awal hasil nilai rata-rata yang diperoleh 64,44, pada siklus I diperoleh nilai rata-rata sebanyak 82,92, sedangkan pada siklus II diperoleh nilai rata-rata 90,69. Sedangkan hasil respon siswa Pada siklus I rata-rata respon sebesar 78,75 dengan persentase siswa yang responnya baik sebesar 55,56%, sedangkan pada siklus II skor rata-rata respon siswa sebesar 91,25 dengan persentase siswa yang responnya baik sebesar 100%. Jadi, bahwa penerapan model pembelajaran Think-Talk-Write dapat meningkatkan kemampuan memahami ciri-ciri kebahasaan dalam teks cerita ulang biografi siswa kelas X RPL 1 SMK Negeri 1 Denpasar

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here