
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE WRITE-PAIR-SWITCH (WPS) TERHADAP AKTIVITAS DAN PRESTASI BELAJAR BAHASA INDONESIA
Author(s) -
Ni Made Desy Purnamayani,
I Wayan Rasna,
Ida Bagus Putrayasa
Publication year - 2021
Publication title -
jurnal pendidikan dan pembelajaran bahasa indonesia
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2615-7470
pISSN - 2615-7462
DOI - 10.23887/jurnal_bahasa.v10i1.408
Subject(s) - mathematics , mathematics education
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas dan prestasi belajar siswa kelas XI SMA Negeri 1 Gerokgak dengan menggunakan model konvensional dan model pembelajaran kooperatif tipe write-pair-switch (WPS), serta untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe WPS terhadap aktivitas dan prestasi belajar siswa kelas XI SMA Negeri 1 Gerokgak. Jenis penelitian ini adalah eksperimen semu. Penentuan sampel dilakukan secara random dengan sistem pengundian dan dilanjutkan dengan uji kesetaraan. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, dokumentasi dan tes. Uji hipotesis dilakukan dengan uji-Manova. Rata-rata skor aktivitas belajar siswa kelas yang menggunakan model pembelajaran konvensional adalah 71,28 sedangkan siswa kelas yang menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe WPS adalah 85,64. Rata-rata prestasi belajar bahasa Indonesia pada siswa yang menggunakan model konvensional adalah 73,56 sedangkan pada siswa yang menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe WPS adalah 85,96. Hasil pengujian hipotesis menggunakan uji-Manova adalah nilai sig. 0,000<0,05, menolak H0 dan menerima H1, yang berarti model pembelajaran kooperatif tipe WPS berpengaruh positif terhadap aktivitas dan prestasi belajar bahasa Indonesia siswa.