z-logo
open-access-imgOpen Access
Usability Testing SIKTA di Program Studi Manajemen Informatika dari Pengguna Mahasiswa
Author(s) -
Ni Wayan Marti,
Kadek Surya Mahedy
Publication year - 2021
Publication title -
jptk/jptk (jurnal pendidikan teknologi dan kejuruan)
Language(s) - Slovenian
Resource type - Journals
eISSN - 2541-0652
pISSN - 0216-3241
DOI - 10.23887/jptk-undiksha.v18i2.35029
Subject(s) - usability , computer science , humanities , physics , business administration , operating system , business , art
Penelitian ini bertujuan untuk melakukan usability testing terhadap Sistem Informasi Kontrol Mutu dan Pengelolaan Tugas Akhir Mahasiswa di Program Studi Manajemen Informatika (SIKTA). SIKTA merupakan sistem informasi yang digunakan untuk melakukan kontrol terhadap proses penyelesaian Tugas Akhir Mahasiswa. SIKTA adalah aplikasi yang digunakan secara internal di Program Studi Manajemen Informatika. Metode yang digunakan untuk melakukan usability testing terhadap SIKTA adalah ISO 9241-11. ISO 9241-11 merupakan uji usability untuk mengukur tingkat efektivitas, efisiensi dan kepuasan pengguna. Tingkat efektivitas dan efisiensi diukur dengan pemberian tugas-tugas kepada responden, sedangkan untuk mengukur kepuasan pengguna digunakan kuisioner dari System Usability Scale (SUS).  Dari hasil uji diperoleh masing-masing yaitu uji keefektifan sebesar 92%, uji keefisienan memperoleh 88% dan kepuasan pengguna menggunakan SUS memperoleh angka 76,5. Dari uji tersebut, dapat dikatakan bahwa SIKTA merupakan sistem yang efektif, efisien dari sisi mahasiswa sebagai penggunanya. Dan angka 76,5 menyatakan bahwa pengguna puas dalam menggunakan SIKTA.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here