z-logo
open-access-imgOpen Access
Meningkatkan Transferable Skill dan Pemahaman Konsep dengan Blended Learning Terintegrasi Tri Kaya Parisudha pada Mata Kuliah Probabilitas dan Statistik
Author(s) -
I Putu Eka Indrawan
Publication year - 2019
Publication title -
jptk/jptk (jurnal pendidikan teknologi dan kejuruan)
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2541-0652
pISSN - 0216-3241
DOI - 10.23887/jptk-undiksha.v16i1.16622
Subject(s) - psychology
Tujuan penelitian ini antara lain untuk mengetahui: (1) ada tidaknya perbedaan transferable skill mahasiswa sebelum dan sesudah implementasi blended learning terintegrasi tri kaya parisudha; (2) ada tidaknya perbedaan pemahaman konsep mahasiswa sebelum dan sesudah implementasi blended learning terintegrasi tri kaya parisudha.  Rancangan penelitian yang digunakan adalah one group pretset-postest design dipilih untuk tujuan mengetahui efektivitas atau pengaruh perlakuan terhadap variabel dependen (Sugiyono, 2013). Dalam penelitian ini satu kelompok subjek diberikan perlakuan blended learning terintegrasi tri kaya parisudha. Hal yang dinilai pada subjek ini adalah nilai transferable skill dan nilai pemahaman konsep mahasiswa. Penilaian nilai transferable skill dan nilai pemahaman konsep mahasiswa dilakukan sebelum implementasi blended learning terintegrasi tri kaya parisudha dilambangkan dengan O1, dan penilaian setelah implementasi blended learning terintegrasi tri kaya parisudha dilambangkan dengan O2. Perbedaan hasil pengukuran yang timbul dianggap sebagai akibat dari blended learning terintegrasi tri kaya parisudha yang diterapkan. Analisis data menggunakan analisis statistik deskriptif dan inferensial dengan t pair test jika yang dikomputasi menggunakan IBM SPSS 20 for WIndows. Hasil penelitian menunjukkan: (1) terdapat perbedaan signifikan nilai transferable skill sebelum dan sesudah blended learning terintegrasi tri kaya parisudha (p<0,05) dengan nilai rerata transferable skill mahasiswa setelah implementasi blended learning terintegrasi tri kaya parisudha (87,11) lebih besar dibandingkan sebelumnya (55,11); (2) terdapat perbedaan signifikan nilai pemahaman konsep sebelum dan sesudah blended learning terintegrasi tri kaya parisudha (p<0,05) dengan nilai rerata pemahaman konsep setelah implementasi blended learning terintegrasi tri kaya parisudha (87,48) lebih besar dibandingkan sebelumnya (55,46).

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here