z-logo
open-access-imgOpen Access
Evaluasi Program Praktik Kerja Lapangan dengan Metode CIPP
Author(s) -
Arfin Juri,
Hasan Maksum,
Wawan Purwanto,
Eko Indrawan
Publication year - 2021
Publication title -
jurnal penelitian dan pengembangan pendidikan
Language(s) - Spanish
Resource type - Journals
eISSN - 2615-4498
pISSN - 1979-7109
DOI - 10.23887/jppp.v5i3.38439
Subject(s) - mathematics , humanities , physics , philosophy
Rendahnya kreativitas dan kedisiplinan siswa dapat berdampak pada kurang efektifnya pelaksanaan praktik kerja lapangan. Oleh karena itu,    perlu evaluasi praktik kerja lapangan untuk mengetahui hasil belajar siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pelaksananaan Program PKL. Evaluasi PKL tersebut dilihat dari aspek context, input, process, product yang dihadapi dalam pelaksanaan program PKL. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode kombinasi desain equental Explanatory dengan menggabungkan metode penelitian kuantitatif menggunakan angket/kuesioner dan kualitatif dengan wawancara secara berurutan. Teknik analisis data menggunakan persentase tingkat capaian responden (uji TCR) untuk data kuantitatif dan data kualitatif dianalisis menggunakan teknik analisis data Miles dan Huberman yaitu: data reduction, data display dan conclusion/verification. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan evaluasi context memperoleh standar skor rata-rata 83,00% dengan kategori baik. Evaluasi input memperoleh standar skor rata-rata 78,96% dengan kategori cukup. Evaluasi Process memperoleh standar skor rata-rata 68,94% dengan kategori cukup. Evaluasi product memperoleh standar skor rata-rata 77,89% dengan kategori cukup. Maka, program PKL 79,09% masih dalam kategori cukup dan perlu diperbaiki dari berbagai aspek, sehingga bisa tercapainya tujuan dari PKL sebagai praktik kerja industri.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here