
Pengaruh Model Pembelajaran Discovery Learning Melalui Lesson Study Terhadap Hasil Belajar IPA
Author(s) -
M. Windiari
Publication year - 2018
Publication title -
jurnal penelitian dan pengembangan pendidikan
Language(s) - Slovenian
Resource type - Journals
eISSN - 2615-4498
pISSN - 1979-7109
DOI - 10.23887/jppp.v2i2.15398
Subject(s) - humanities , physics , psychology , philosophy
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan yang signifikan hasil belajar IPA antara siswa yang mengikuti pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran discovery learning melalui lesson study dan siswa yang mengikuti pembelajaran konvensional pada siswa kelas V SD di Gugus X Kecamatan Buleleng Kabupaten Buleleng Tahun Pelajaran 2017/2018. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V di SD Gugus X Kecamatan Buleleng Kabupaten Buleleng Tahun Pelajaran 2017/2018 dengan jumlah 98 siswa. Sampel penelitian ini adalah siswa kelas V SD N 2 Kaliuntu yang berjumlah 18 siswa dan siswa kelas V SD N 3 Kaliuntu yang berjumlah 23 siswa. Data hasil belajar IPA siswa dikumpulkan dengan tes berbentuk pilihan ganda. Data yang dikumpulkan dianalisis dengan menggunakan analisis statistik deskriptif dan statistik inferensial (uji-t). Dilihat dari hasil uji-t diperoleh thitung = 3,563 dan ttabel = 2,021. Hal ini berarti bahwa thitung > ttabel , sedangkan hasil perhitungan rata-rata hasil belajar IPA yang dibelajarkan menggunakan model pembelajaran discovery learning melalui lesson study adalah 23,73 lebih besar dibandingkan dengan yang dibelajarkan dengan pembelajaran konvensional adalah 19,50. Dengan demikian, model pembelajaran discovery learning melalui lesson study berpengaruh terhadap hasil belajar IPA siswa kelas V SD di Gugus X Kecamatan Buleleng Kabupaten Buleleng Tahun Pelajaran 2017/2018.