z-logo
open-access-imgOpen Access
Joyful Learning Berbasis Picture Cards Meningkatkan Minat Belajar Siswa pada Pembelajaran IPS di Era New Normal
Author(s) -
Siti Arafat,
Agustina Pali
Publication year - 2021
Publication title -
mimbar pgsd undiksha
Language(s) - Bosnian
Resource type - Journals
eISSN - 2614-4735
pISSN - 2614-4727
DOI - 10.23887/jjpgsd.v9i1.32980
Subject(s) - humanities , psychology , physics , art
Paradigma pembelajaran yang masih berpusat pada guru berdampak pada rendahnya partisipasi siswa dalam mengikuti pembelajaran. Salah satu solusi yang dapat diterapkan adalah dengan menerapkan model pembelajaran inovatif yang merangsang minat belajar siswa. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis signifikasnsi peningkatan minat belajar siswa dalam pembelajaran IPS melalui model Joyful Learning berbasis Picture Cards pada pembelajaran daring. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas dengan subjek penelitian sebanyak 21 orang. Data dikumpulkan melalui interview, observasi, tes, dokumentasi, dan angket. Data dianalisis dengan menggunakan dengan menggunakan teknik analisis deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa terjadi peningkatan minat belajar siswa pada siklus I sebesar 52,63% dan pada siklus II sebesar 68, 42%. Perolehan nilai rata-rata peningkatan minat belajar siswa pada siklus I sebesar 84, 21 dan nilai rata-rata peningkatan minat belajar siswa pada siklus II sebesar 91. Signifikansi peningkatan minat belajar siswa dari siklus I ke siklus II adalah 6,79 dan dapat diklasifikasikan dalam kategori sangat baik. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa pendekatan Joyful Learning berbasis Picture Cards dapat dijadikan metode alternatif dalam pembelajaran karena dapat meningkatkan minat belajar siswa.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here