z-logo
open-access-imgOpen Access
Penerapan Model Team Assisted Individualization (Tai) Pada Materi Trigonometri Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika
Author(s) -
I Putu Gede Widiada
Publication year - 2020
Publication title -
jurnal ilmiah pendidikan profesi guru
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2621-5713
pISSN - 2621-5705
DOI - 10.23887/jippg.v3i2.29068
Subject(s) - humanities , physics , mathematics education , psychology , art
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe Team Assisted Individualization (TAI) dalam pembelajaran materi Trigonometri terhadap hasil belajar Matematika. Subjek penelitian dalam penelitian ini adalah siswa kelas X-Perhotelan sebanyak 34 orang siswa. Penelitian ini menggunakan 2 siklus dan setiap sikus terdiri dari tahapan-tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, pemberian tes hasil belajar dan refleksi. Dalam pengumpulan data digunakan instrumen observasi dan tes. Setelah data yang diharapkan terkumpul semuanya, maka tindakan selanjutnya adalah analisis data dengan menggunakan analisis deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Dari hasil analisis data menunjukkan bahwa penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe Team Assisted Individualization (TAI) dalam pembelajaran dapat meningkatkan motivasi siswa dan hasil belajar Matematika. Tiap siklus memperlihatkan ada peningkatan, pada siklus I sebesar 5,98 % dan pada siklus II sebesar 11,72 %. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe Team Assisted Individualization (TAI) dalam pembelajaran materi Trigonometri dapat meningkatkan hasil belajar Matematika pada siswa kelas X-Perhotelan.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here