
PENGARUH PENDEKATAN SAINTIFIK BERBANTUAN MEDIA GAMBAR TERHADAP HASIL BELAJAR IPA
Author(s) -
Ni Luh Putu Lovita Loka,
I Nengah Suadnyana,
Ida Bagus Surya Manuaba
Publication year - 2019
Publication title -
jurnal ilmiah pendidikan profesi guru
Language(s) - Spanish
Resource type - Journals
eISSN - 2621-5713
pISSN - 2621-5705
DOI - 10.23887/jippg.v2i2.19181
Subject(s) - humanities , physics , mathematics , art
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan hasil belajar IPA antara kelompok siswa yang dibelajarkan melalui pendekatan saintifik berbantuan media gambar dan kelompok siswa yang dibelajarkan melalui pembelajaran konvensional pada siswa kelas IV SD Gugus III Abiansemal Tahun Ajaran 2017/2018. Jenis penelitian ini merupakan eksperimen semu dengan menggunakan desain penelitian non-equivalent control group design. Populasi dari penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IV SD Gugus III Abiansemal Tahun Ajaran 2017/2018 dengan jumlah siswa 197 orang. Sampel ditentukan dengan random sampling dengan mengacak kelas. Sampel dalam penelitian ini adalah kelas IV SD No. 4 Bongkasa sebagai kelompok eksperimen dan kelas IV SD No. 3 Bongkasa sebagai kelompok kontrol. Data hasil belajar IPA dikumpulkan dengan instrumen berupa tes objektif bentuk pilihan ganda biasa. Data hasil belajar IPA kemudian dianalisis dengan uji-t. Hasil analisis menunjukan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan hasil belajar IPA antara kelompok siswa yang dibelajarkan melalui pendekatan saintifik berbantuan media gambar dengan kelompok siswa yang dibelajarkan melalui pembelajaran konvensional pada siswa kelas IV SD Gugus III Abiansemal Kecamatan Abiansemal Tahun Ajaran 2017/2018. Hal tersebut dibuktikan dengan hasil thitumg = 3,193 > ttabel = 2,000. Demikian pula nilai rerata hasil belajar IPA siswa kelompok eksperimen= 75,37 >= 66,97rerata hasil belajar IPA siswa kelompok control. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penerapan pendekatan saintifik berbantuan media gambar berpengaruh terhadap hasil belajar IPA siswa kelas IV SD Gugus III Abiansemal Kecamatan Abiansemal Tahun Ajaran 2017/2018. Kata kunci: Saintifik, Media Gambar, Hasil Belajar IPA