z-logo
open-access-imgOpen Access
Manajemen Pembelajaran Daring dalam Meningkatkan Efektivitas Proses Pendidik pada Masa Pandemi Covid-19
Author(s) -
Dino Adi Putra,
Ernawati Ernawati,
Muhammad Giadman
Publication year - 2022
Publication title -
jurnal imiah pendidikan dan pembelajaran/jurnal ilmiah pendidikan dan pembelajaran
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
eISSN - 2615-6091
pISSN - 1858-4543
DOI - 10.23887/jipp.v6i1.34389
Subject(s) - humanities , psychology , art
Berbagai tantangan, masalah, dan kendala yang dihadapi oleh seorang pedidik, mulai dari penyebab siswa, keluarga siswa, serta fasilitas, dan sumber daya yang kurang representatif. Akibatnya, guru harus memainkan peran kunci dalam membimbing atau mengelola instruksi, dimulai dengan menyiapkan, mengoordinasikan, menerapkan, dan meninjau untuk meningkatkan efektivitas proses belajar mengajar selama pandemi COVID-19 yang sedang berlangsung, baik secara online maupun offline. Penelitian ini bertujuan untuk  memanajemenkan pembelajaran daring dalam meningkatkan efektivitas proses pendidikan di masa pandemik covid-19. Penelitian ini menggunakan metode survey yang dilakukan secara online. Sampel penelitian ini adalah 35 guru yang mengajar di tingkat Sekolah Menengah Pertama, baik dari sekolah negeri maupun swasta di wilayah Pesisir Selatan. Instrumen yang digunakan adalah angket yang disebarkan secara online menggunakan link ms.form. Teknik yang digunakan untuk menganalisis data yaitu analisis deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan pembelajaran online telah terlaksana dengan efektif dilihat dari kesiapan guru. Dari hasil yang didapatkan,  guru siap mengikuti suatu perubahan, senang dalam menggunakan media pembelajaran online, mendukung jika sistem pembelajaran online ini diterapkan untuk selanjutnya. Hanya beberapa guru yang menyatakan bahwa waktu pembelajaran online berjalan efektif dalam meningkatkan hasil belajar siswa.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here