
IDENTIFIKASI PERMAINAN DAN OLAHRAGA TRADISIONAL KABUPATEN GORONTALO
Author(s) -
Hartono Hadjarati,
Arief Ibnu Haryanto
Publication year - 2021
Publication title -
jurnal ilmu keolahragaan undiksha
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
eISSN - 2613-9685
pISSN - 2613-9693
DOI - 10.23887/jiku.v8i3.30709
Subject(s) - humanities , art
Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi apa saja permainan dan juga olahraga tradisional yang ada di Kabupaten Gorontalo. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan metode observasi, wawancara, dokumentasi, triangulasi atau gabungan yang menggunakan istrumen kuisioner dalam pengumpulan data. Objek dalam penelitian ini adalah beberapa tokoh budaya setempat yang ada di Kabupaten Gorontalo. Adapun temuan dari penelitian ini ada beberapa jenis permainan dan olahraga tradisional di Kabupaten Gorontalo yaitu Beladiri Langga, Beladiri Longgo, Palapudu, Kalari, Neka, Tenggedi Buau, Tenggedi Wawohu, Cur-Cur Pal, Ponti, Kainje, Patumbu, Lompat Tali, Benteng-Benteng, Koba-Koba, Alanggaya Bulia. Hal ini membuktikan bahwa masih banyak jenis permainan dan olahraga tradisional di Kabupaten Gorontalo yang perlu mendapatkan apresiasi positif dari Masyarakat dan Pemerintah sehingga tidak tergerus oleh jenis permainan yang menggunakan sistem online.