
Stakeholder Engagement Sebagai Praktik CSR dan Pengungkapannya Pada Kelompok Usaha Lippo Group
Author(s) -
Stefani Christina Kurnia Dewi,
Arthik Davianti
Publication year - 2019
Publication title -
international journal of social science and business/international journal of social science and business
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
eISSN - 2614-6533
pISSN - 2549-6409
DOI - 10.23887/ijssb.v3i4.21506
Subject(s) - business administration , business
Hubungan perusahaan dengan para stakeholder-nya merupakan bagian penting dari proses CSR, sehingga pengungkapan tentang pokok stakeholder engagement ini juga merupakan bagian penting dari pengungkapan CSR perusahaan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendapatkan bukti empiris tentang pokok stakeholder engagement yang meliputi pemasok, pelanggan, tenaga kerja dan kelompok stakeholder lainnya disajikan dalam pengungkapan CSR perusahaan afiliasi Lippo Group. Penelitian dilakukan terhadap dua belas anak perusahaan Lippo Group yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2018. Metode analisis isi digunakan dengan mengacu pada laporan tahunan perusahaan yang diteliti di dalam kelompok usaha Lippo Group. Hasil analisis menunjukkan bahwa pokok-pokok stakeholder engagement secara keseluruhan telah diungkapkan dalam laporan tahunan perusahaan yang diteliti, dan pokok-pokok tersebut diketahui cukup berperan penting dalam keberlangsungan suatu perusahaan dan dalam pengungkapan CSR perusahaan.