z-logo
open-access-imgOpen Access
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN MEMBACA MENGEJA BERBASIS APLIKASI UNTUK KELAS 1 SEKOLAH DASAR
Author(s) -
Ferty Tri Widyowati,
Intan Rahmawati,
Wawan Priyanto
Publication year - 2020
Publication title -
international journal of community service learning/international journal of community service learning
Language(s) - Spanish
Resource type - Journals
eISSN - 2579-7166
pISSN - 2549-6417
DOI - 10.23887/ijcsl.v4i4.29714
Subject(s) - humanities , physics , psychology , art
Latar belakang yang mendorong penelitian ini adalah ditemukan siswa kelas satu yang belum mampu membaca dengan lancar. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah Bagaimana karakteristik media pembelajaran membaca mengeja berbasis aplikasi untuk kelas 1 sekolah dasar ?. Penelitian ini bertujuan untuk Mengembangkan karakteristik media pembelajaran Membaca Mengeja berbasis Aplikasi yang validan dan praktis. Jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian dan Pengembangan atau Research and Development (R&D) dengan menggunakan model pengembangan ADDIE. Teknik pengumpulan data menggunakan penilaian validasi ahli materi, ahli media pembelajaran, angket respon guru dan angket respon siswa serta angket kebutuhan guru.  Hasil analisis data menunjukkan bahwa angket ahli materi dan ahli media pembelajaran adalah 93,43% dengan kategori “ sangat baik”. Hasil analisis angket respon guru adalah 96,6% dengan kategori “sangat baik”. Hasil analisi angket respon siswa adalah 99,46% dengan ketegori “sangat baik”. Kesimpulannya bahwa pengembangan media pembelajaran membaca mengeja berbasis aplikasi untuk kelas I sekolah dasar layak digunakan pada pembelajaran. Saran yang dapat disampaikan adalah media pembelajaran membaca mengeja berbasis aplikasi dapat digunakan guru dan siswa untuk media pembalajaran membaca.Kata kunci: Pengembangan Media, Membaca Mengeja, Aplikasi

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here