Open Access
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD BERBANTUAN MEDIA AUDIO VISUAL TERHADAP HASIL BELAJAR FISIKA SISWA KELAS XI SMA NEGERI 1 TIKKE RAYA
Author(s) -
Riska Riska,
Syamsu Syamsu,
Marungkil Pasaribu
Publication year - 2020
Publication title -
media eksakta
Language(s) - Spanish
Resource type - Journals
eISSN - 2776-799X
pISSN - 0216-3144
DOI - 10.22487/me.v16i2.737
Subject(s) - humanities , psychology , physics , mathematics , art
Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe STAD berbantuan media audio visual terhadap hasil belajar fisika siswa kelas XI di SMAN 1 Tikke Raya. Jenis penelitian ini merupakan eksperimen kuasi dengan equivalent pretest-posttest design. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI SMA Negeri 1 Tikke Raya. Teknik Sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah Proposive Sampling dengan sampel penelitian adalah kelas XI IPA 1 sebagai kelompok kontrol dan kelas XI IPA 2 sebagai kelompok eksperimen. Instrumen hasil belajar fisika berupa tes pilihan ganda yang telah divalidasi melalui validitas kontruksi. Tes hasil belajar fisika yang diperoleh menunjukkan bahwa skor rata-rata kelompok eksperimen 17,93 dengan standar deviasi 2,81 dan skor rata-rata kelompok kontrol 16,76 dengan standar deviasi 2,57. Dari hasil analisa data tes akhir diperoleh nilai ttable untuk n=35 pada taraf nyata α = 0,05 dan dk = 68 adalah 1,67 dan nilai thitung adalah 1,82. Hal ini berarti bahwa nilai berada diluar daerah penerimaan Hasil ini menyatakan terdapat perbedaan hasil belajar kelas yang diterapkan model pembelajaran kooperatif tipe STAD berbantuan media audio visual dengan kelas yang diterapkan model pembelajaran langsung. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe STAD berbantuan media audio visual terhadap hasil belajar fisika siswa kelas XI SMAN 1 Tikke Raya.