
Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Pair Checks terhadap Hasil Belajar Fisika Siswa Kelas VIII SMP Negeri Model Terpadu Madani
Author(s) -
Rasni Kikot,
Yusuf Kendek,
I Komang Werdhiana
Publication year - 2018
Publication title -
jpft (jurnal pendidikan fisika tadulako online)/jpft : jurnal pendidikan fisika tadulako online
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2580-5924
pISSN - 2338-3240
DOI - 10.22487/j25805924.2018.v6.i3.11067
Subject(s) - physics , humanities , mathematics , philosophy
Abstrak – Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe pair checks terhadap hasil belajara fisika siswa. Jenis penelitian ini merupakan kuasi eksperimen dengan desain Postest-Only Comparison Group Design. Populasi penelitian adalah siswa kelas VIII SMP Negeri Model Terpadu Madani. Pengambilan sampel dilakukan secara purposive sampling dengan sampel penelitian adalah kelas VIIITaufik Ismail sebagai kelas eksperimen dan kelas VIII Ki Hajar Dewantara sebagai kelas kontrol. Instrumen penelitian berupa tes hasil belajar yang telah divalidasi oleh validator ahli. nilai rerata untuk kelas eksperimen adalah 8,92 dan nilai rerata kelas kontrol adalah 7,67. Hasil uji normalitas posttest diperoleh X2 hitung untuk kelas eksperimen yaitu 2,55 dan kelas kontrol yaitu 4,83 dan nilai X2 tabel yaitu 5,99. Hasil uji homogenitas untuk kelas eksperimen yaitu 4,34 dan untuk kelas kontrol yaitu 3,96, F tabel yaitu 2,05. Hasil uji hipotesis diperoleh nilai thitung sebesar 2,16 dan nilai ttabel pada taraf signifikansi 5% dan dk=43 yaitu 2,02. Hasil ini menunjukkan bahwa terdapat perbedaan hasil belajar fisika siswa antara kelas eksperimen dan kelas kontrol. Sehingga Dapat disimpulkan bahwa terdapat pegaruh model pembelajaran kooperatif tipe pair checks terhadap hasil belajar fisika siswa kelas VIII SMP Negeri Model Terpadu Madani. Kata Kunci: pembelajaran kooperatif tipe pair checks, hasil belajar fisika