z-logo
open-access-imgOpen Access
PENERAPAN MODEL ADVANCE ORGANIZER UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS DAN KREATIF SERTA SELF-ESTEEM MATEMATIS SISWA MADRASAH TSANAWIYAH
Author(s) -
Trian Pamungkas Alamsyah,
Turmudi Turmudi
Publication year - 2016
Publication title -
kalamatika
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2527-5607
pISSN - 2527-5615
DOI - 10.22236/kalamatika.vol1no2.2016pp119-128
Subject(s) - mathematics , humanities , psychology , mathematics education , art
ABSTRAK Tujuan utama penelitian ini untuk menyelidiki pencapaian dan peningkatan kemampuan berpikir kritis dan kreatif matematis siswa serta self-esteem matematis siswa, sebagai akibat dari model Advance Organizer. Penelitian ini adalah peneltian kuasi eksperimen dengan non-equivalent control grup design. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa MTs Negeri Bayah, dan pengambilan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling, yaitu dengan memilih kelas VIII sebanyak dua kelas sebagai sampel. Satu kelas sebagai kelas eksperimen yang mendapat model Advance Organizer dan satu kelas lagi sebagai kelas kontrol yang mendapat pembelajaran biasa. Instrument yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari tes kemampuan berpikir kritis dan kreatf matematis, skala self-esteem matematis, serta lembar observasi. Hasil analisis data menggunakan uji-t, uji-t’, dan uji Mann-Whitney menyimpulkan bahwa pencapaian dan peningkatan kemampuan berpikir kritis dan kreatif matematis siswa yang mendapatkan model Advance Organizer lebih baik daripada siswa yang mendapatkan pembelajaran biasa; peningkatan self-esteem matematis siswa yang mendapatkan model Advance Organizer tidak lebih baik dibandingkan dengan siswa yang mendapatkan pembelajaran biasa. Kata Kunci : Model Advance Organizer, Berpikir Kritis Matematis, Berpikir Kreatif Matematis, Self-Esteem Matematis

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here