Open Access
Pengaruh Investasi Penanaman Modal Terhadap Pertumbuhan Ekonomi Melalui Peningkatan Produk Domestik Bruto di Indonesia
Author(s) -
Alice,
Ekklesia,
Lena Sepriani,
Yohana Juwitasari Hulu
Publication year - 2021
Publication title -
wacana ekonomi
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
eISSN - 2655-9943
pISSN - 1978-4007
DOI - 10.22225/we.20.2.2021.77-83
Subject(s) - mathematics
Pertumbuhan ekonomi merupakan hal yang sangat penting bagi semua negara, salah satu cara yang dapat dilakukan untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi adalah dengan melakukan investasi baik Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) maupun Penanaman Modal Asing (PMA). Tujuan penelitian ini untuk menganalisis pengaruh investasi terhadap pertumbuhan ekonomi Indonesia melalui peningkatan produk domestik bruto. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan data sekunder dari Badan Pusat Statistik Republik Indonesia. Analisis data menggunakan metode regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penanaman modal asing dan penanaman modal dalam negeri pada dasarnya meningkatkan produk domestik bruto, namun dalam penelitian ini penanaman modal asing tidak berpengaruh signifikan terhadap produk domestik bruto. Di sisi lain, penanaman modal dalam negeri berpengaruh signifikan terhadap produk domestik bruto.