
PENGARUH KEPATUHAN PELAPORAN KEUANGAN, SISTEM PENGENDALIAN INTERNAL DAN WHISTLEBLOWING SYSTEM TERHADAP PENCEGAHAN FRAUD PENGELOLAAN DANA DESA
Author(s) -
Kivaayatul Akhyaar,
Anissa Hakim Purwantini,
Naufal Afif,
Wahyu Anggit Prasetya
Publication year - 2022
Publication title -
krisna: kumpulan riset akuntansi
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
eISSN - 2599-1809
pISSN - 2301-8879
DOI - 10.22225/kr.13.2.2022.202-217
Subject(s) - business , business administration
Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empiris mengenai pengaruh kepatuhan pelaporan keuangan, sistem pengendalian internal dan whistleblowing system terhadap pencegahan fraud dalam pengelolaan dana desa di Kecamatan Bansari Temanggung. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan survei. Sumber data dalam penelitian ini menggunakan data primer yang diperoleh melalui penyebaran kuesioner. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling, sehingga sampel penelitian diperoleh sebanyak 63 responden yang terdiri dari kepala desa, sekretaris desa, bendahara, kaur perencanaan dan BPD di 13 desa, Kecamatan Bansari Temanggung. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kepatuhan pelaporan keuangan dan whistleblowing system berpengaruh positif terhadap pencegahan fraud dalam pengelolaan dana desa, sementara sistem pengendalian internal tidak berpengaruh terhadap pencegahan fraud dalam pengelolaan dana desa