z-logo
open-access-imgOpen Access
PENGARUH KOMITMEN PROFESI DAN SELF EFFICACY TERHADAP NIAT UNTUK MELAKUKAN WHISTLE BLOWING
Author(s) -
Tria Heni Hidayati,
Adeng Pustikaningsih
Publication year - 2016
Publication title -
nominal/nominal barometer riset akuntansi dan manajemen indonesia
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2502-5430
pISSN - 2303-2065
DOI - 10.21831/nominal.v5i1.11479
Subject(s) - physics , whistle blowing , political science , public relations
Penelitian ini untuk mengetahui: (1) Pengaruh komitmen profesi terhadap niat untuk melakukan whistle blowing, (2) Pengaruh self efficacy terhadap niat untuk melakukan whistle blowing, (3) Pengaruh komitmen profesi dan self efficacy terhadap niat untuk melakukan whistle blowing. Populasi adalah bagian keuangan rumah sakit di Kabupaten Purworejo berjumlah 76 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Teknik sampling menggunakan sampel jenuh. Jumlah sampel terkumpul 51 orang. Hasil penelitian menunjukkan (1) Komitmen profesi berpengaruh positif terhadap niat untuk melakukan whistle blowing ditunjukkan nilai konstanta 33,438, nilai R 0,454 dan nlai t hitung 3,563. (2) Self efficacy berpengaruh positif terhadap niat untuk melakukan whistle blowing ditunjukkan nilai konstanta 30,214, nilai R 0,319 dan nilai t hitung 2,356. (3) Komitmen profesi dan self efficacy secara bersama-sama berpengaruh positif terhadap niat untuk melakukan whistle blowing ditunjukkan nilai R 0,541 dan nilai F hitung 9,942. Kata kunci : Komitmen Profesi, Self Efficacy, Whistle Blowing

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here