
Upaya Pengendalian Genangan Berbasis Konservasi di Kecamatan Blimbing Kota Malang
Author(s) -
Fahma Furqani,
Ussy Andawayanti,
M. Janu Ismoyo
Publication year - 2021
Publication title -
jurnal teknologi dan rekayasa sumber daya air
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2798-2386
pISSN - 2798-3420
DOI - 10.21776/ub.jtresda.2021.001.02.07
Subject(s) - hydrology (agriculture) , environmental science , forestry , geography , engineering , geotechnical engineering
Genangan merupakan kondisi dimana air berhenti mengalir pada suatu area tertentu yang bukan merupakan badan air. Adanyan bangunan boezem di Kelurahan Blimbing secara teori dapat membantu mengendalikan genangan dan meresapkannya ke dalam tanah, namun sampai saat ini masih terjadi kasus-kasus genangan di Kecamatan Blimbing. Maka dari itu penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kondisi eksisting drainase dan boezem serta merencanakan alternatif bangunan yang dapat membantu kinerja boezem sebagai pengendali genangan berbasis konservasi. Dari hasil analisa, drainase dan boezem eksisting tidak dapat sepenuhnya menampung debit rancangan. Ketidakmampuan boezem eksisting dalam menampung seluruh debit rancangan total menyisakan genangan sebesar 2.076 m3 /dt dengan kala ulang 2 tahun dan 2.551 m3 /dt dengan kala ulang 5 tahun. Untuk mengendalikan genangan tersebut ditawarkan dua alternatif berbasis konservasi. Berdasarkan analisa teknis dan ekonimis dipilihlah pembangunan 595-unit sumur resapan pada catchment area boezem yang dapat mereduksi 22% debit genangan dengan total dana sebesar Rp. 3,276,869,973.16.