
Perbaikan Respon Glisemik dan Profil Lipid Setelah Mengkonsumsi Tepung Pisang Mentah Termodifikasi
Author(s) -
Firda Yusrina,
Rani Puspitasari,
Tri Dewanti Widyaningsih,
Siti Narsito Wulan
Publication year - 2020
Publication title -
ijhn (indonesian journal of human nutrition)/ijhn : indonesian journal of human nutrition
Language(s) - Lithuanian
Resource type - Journals
eISSN - 2442-6636
pISSN - 2355-3987
DOI - 10.21776/ub.ijhn.2020.007.02.2
Subject(s) - food science , zoology , meal , medicine , chemistry , biology
Prevalensi diabetes militus meningkat setiap tahunnya. Pisang mentah berpotensi sebagai pangan pengontrol gula darah karena mengandung pektin dan pati resisten (RS2). Kandungan pati resisten pada pisang dapat ditingkatkan dengan metode modifikasi fisik melalui proses perebusan dan pendinginan berulang untuk meningkatkan sifat resistensi pati termodifikasi (RS3) yang tahan terhadap suhu tinggi selama pemasakan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh efek konsumsi tepung pisang mentah termodifikasi secara fisik (RS3) dibanding dengan tepung tanpa modifikasi tepung pisang mentah (RS2) dan pati jagung sebagai pati kontrol. Tikus dikelompokkan secara acak menjadi 3 group: kelompok 1 adalah kelompok pakan standart berdasarkan rekomendasi AIN-93 M yang mengandung pati jagung (kontrol). Tetapi kasein diganti menggunakan susu skim; kelompok 2 adalah kelompok pakan tepung pisang tidak dimodifikasi (RS2) dan kelompok 3 adalah kelompok pakan tepung pisang mentah modifikasi (RS3) sebagai pengganti pati jagung. Semua pakan diformulasi secara isokalori dan isoprotein. Pakan diberikan selama 15 hari. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, pemberian pakan menggunakan tepung pisang modifikasi (RS3) cenderung menghasilkan kadar glukosa darah yang lebih rendah (P<0,05), kadar HDL lebih tinggi (P,0.05), kadar trigliserida darah lebih rendah (P,0.05). Nilai respon glikemik lebih rendah (P<0.05) dengan nilai AUC (daerah dibawah kurva) yang lebih rendah setelah meal tolerance test.Kata kunci:Diabetes Militus, Pati Resisten, Pengendalian Glukosa Darah, Pisang Mentah