z-logo
open-access-imgOpen Access
Program Pelatihan Pemberdayaan dan Peluang Bisnis Teh Kombucha Bagi Persaudaraan Muda-mudi Vihara Dharma Loka Kota Pekanbaru, Riau
Author(s) -
Catarina Aprilia Ariestanti,
Vania Angelina,
Verine Loerensyah
Publication year - 2021
Publication title -
prosiding seminar nasional pengabdian masyarakat
Language(s) - Slovenian
Resource type - Journals
eISSN - 2541-3791
pISSN - 2541-3805
DOI - 10.21460/sendimasvi2021.v6i1.66
Subject(s) - humanities , physics , art
Saat ini kita ketahui bahwa seluruh dunia sedang mengalami dampak dari pandemi COVID–19, baik dari segi ekonomi maupun sosial. Salah satu sektor masyarakat yang terkena dampak ekonomi adalah Persaudaraan Muda-mudi Vihara Dharma Loka (PMVDL) yang berlokasi di Kota Pekanbaru, Provinsi Riau. Banyaknya kerugian secara ekonomi yang didapatkan oleh masyarakat Kota Pekanbaru berdampak pada semakin berkurangnya donatur yang membantu kegiatan keorganisasian PMVDL. Oleh karena itu melalui kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang dilakukan secara online, Kelompok KKN 68 memberikan program berupa pengenalan teh kombucha dalam rangka memberdayakan masyarakat yang tergabung di PMVDL untuk memulai bisnis secara mandiri sehingga diharapkan dapat meningkatkan perekonomian. Kegiatan yang dilakukan dimulai dari pengenalan dan pembuatan teh kombucha, pengemasan produk agar layak dipasarkan pada platform social media dan perhitungan biaya yang dibutuhkan dalam proses produksi sehingga masyarakat mengetahui keuntungan yang diperoleh dari bisnis tersebut. Kegiatan ini dilakukan melalui seminar online dan pemantauan praktek pembuatan produk secara mandiri yang dilakukan oleh anggota PMVDL. Hasil akhir yang didapatkan yaitu produk teh kombucha yang diproduksi dan dibranding oleh peserta, terbentuknya akun Instagram Ads. sebagai sarana promosi online, serta adanya rancangan buku anggaran. Keterlibatan peserta secara aktif serta antusiasme dalam pelaksanaan program menunjukkan bahwa kegiatan yang dilakukan oleh Kelompok KKN 68 dapat diterima dengan baik serta memberikan manfaat sebagai salah satu ide bisnis di masa pandemi untuk mengatasi permasalahan ekonomi.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here