
Penguatan Lembaga Saniri dalam Pembangunan Masyarakat Adat di Ambon
Author(s) -
S.H. Dr. Yustina Trihoni Nalesti Dewi
Publication year - 2021
Publication title -
prosiding seminar nasional pengabdian masyarakat
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
eISSN - 2541-3791
pISSN - 2541-3805
DOI - 10.21460/sendimasvi2021.v6i1.22
Subject(s) - physics , political science , humanities , art
Ambon memiliki keunikan sebagai satu-satunya kota di Indonesia yang mengelola 3 sub-sistem pemerintahan secara sekaligus yaitu terdiri dari 20 kelurahan, 8 desa, dan 22 desa adat (Negeri). Ini membuktikan ciri khas Ambon, bahwasanya kemajemukan bukan saja pada masyarakatnya tetapi juga pada sistem pemerintahannya. Peraturan Daerah (Perda) Kota Ambon Nomor 8 Tahun 2017 tentang Negeri sebagai implementasi Undang-Undang Nomor 6 tahun 2014 tentang Desa, diharapkan dapat mewujudkan otonomi desa adat yang asimetris berbasis masyarakat adat dengan kekhususannya dalam hal eksistensi, kelembagaan dan fungsinya yang berbeda dengan desa atau kelurahan.