
GAME ANDROID EDUKASI BIOLOGI TENTANG SISTEM PENCERNAAN PADA MANUSIA
Author(s) -
Faisol Hamdani Sofyan
Publication year - 2020
Publication title -
jurnal simantec/jurnal simantec
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
eISSN - 2502-4884
pISSN - 2088-2130
DOI - 10.21107/simantec.v8i1.8751
Subject(s) - humanities , art
Kesehatan masyarakat merupakan salah satu modal pokok dalam rangka pertumbuhan dan kehidupan bangsa. Untuk mewujudkan hal ini secara optimal diselenggarakan upaya kesehatan, namun masih banyak anak muda bahkan orang tua yang tidak tahu tentang jenis makanan yang sehat, dan juga cara menangani penyakit di dalam sistem pencernaan pada manusia secara umumnya. Maka dari itu cara untuk memperkenalkannya yaitu dengan cara menggunakan game android, Android saat ini sangat banyak sekali digunakan di masyarakat umum. Hampir semua orang mempunyai telfon genggam khususnya android. Dengan menggunakan pengenalan sistem pencernaan kedalam game yang menarik, akan membuat masyarakat ingin mengetahuinya, sehingga kesehatan masyarakat dapat terjaga.Membuat game ini di usulkan untuk Game Digital Digestive System learning, game ini menerapkan cara bermain, berdemonstrasi dan berilmu pengetahuan alam. Game edukasi biologi ini dikembangkan dengan teknologi Xamarin Studio engine, karena aplikasi ini sudah terdapat platform monogame. Monogame ini berguna untuk menciptakan suatu Game 2D yang sudah terstruktur lokasi penulisan kode pemograman. Diharapkan dengan adanya game edukasi biologi ini dapat membantu masyarakat untuk menjaga kesehatan dan juga memelihara kesehatan yang sangat diutama, yaitu sistem pencernaan.