Open Access
Pelaksanaan Quantum Teaching untuk Meningkatkan Kompetensi Pedagogik Guru Sekolah Dasar
Author(s) -
Moh Abdul Ghofur
Publication year - 2016
Publication title -
pedagogia
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
eISSN - 2548-2254
pISSN - 2089-3833
DOI - 10.21070/pedagogia.v5i2.258
Subject(s) - psychology
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi guru melalui pelaksanaan quantum teaching di SD Irsyaadul Ibaad Lampung Timur. Penelitian ini merupakan penelitian peningkatan dengan melakukan pendekatan kualitatif. Penelitian peningkatan ini dilakukan dengan menggunakan penelitian tindakan sekolah yang mempunyai alur kegiatan bersiklus yaitu: refkelsi awal perencanaan tindakan, pelaksanaan tindakan dan observasi, refleksi, dan evaluasi. Hasil penelitian yang didapat adalah bahwa dengan pelaksanaan quantum teaching dapat meningkatkan kompetensi pedagogik guru. Berdasar hasil temuan disarankan bahwa: (1) Program pembinaan guru harus dilaksanakan secara berkelanjutan, terutama berkaitan dengan metode, strategi pembelajaran, serta perkembangan teknologi; (2) Kepala sekolah perlu selalu menjaga motivasi guru dalam mengajar untuk selalu meningkatkan kualitas pendidikan; (3) Guru hendaknya selalu meningkatkan kompetensi pedagogik dan kinerjanya melalui kegiatan di dalam maupun di luar sekolah; (4) Perlu adanya pemanfaatan teknologi untuk meningkatkan kompetensi guru.