
PENGARUH PENGGUNAAN METODE MIND MAPPING TERHADAP PENINGKATAN PEMAHAMAN KONSEP BELAJAR SISWA KELAS VII SMP NEGERI 2 DEPOK, SLEMAN, YOGYAKARTA
Author(s) -
Muhammad Alif Prianda,
Sugeng Bayu Wahyono
Publication year - 2019
Publication title -
perspektif ilmu pendidikan/perspektif ilmu pendidikan
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2581-2297
pISSN - 1411-5255
DOI - 10.21009/pip.332.5
Subject(s) - physics , humanities , psychology , mathematics , art
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pada metode pembelajaran mind mapping yang berguna untuk meningkatkan pemahaman konsep kepada siswa pada materi “Potensi Sumber Daya Alam dan Kemaritiman Indonesia” terhadap siswa kelas VII D SMP Negeri 2 Depok, Sleman, Yogyakarta. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian eksperimen pre-experimental designed dengan model one group pretest and posttest, subjek dari penelitian ini adalah siswa kelas VII D yang berjumlah 32 orang siswa. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan tes, observasi, dan dokumentasi. Instrument yang digunakan dalam pengujian penelitian ini adalah tes pilihan ganda. Teknik analisis yang digunakan adalah dengan membandingkan rata-rata pretest dan posttest serta uji hipotesis dengan t-test menggunakan taraf signifikan 5%. Hasil penelitian ini menunjukan adanya pengaruh yang terjadi pada metode pembelajaran mind mappng yang diberikan, terhadap peningkatan pemahaman konsep siswa dikelas VII D. Pengaruh tersebut terbukti dengan perbedaan yang signifikan antara rata-rata skor pretest dan rata-rata skor posttest. Yaitu skor rata-rata pretest sebesar 74,75 dan skor rata-rata posttest sebesar 83,63 hal tersebut terbukti pada pengujian t-test dengan hasil perhitungan thitung > ttabel yaitu 5.834 > 2,040 ini membuktikan bahwa kemampuan dalam memahami konsep materi siswa kelas VII D meningkat dengan treatment berupa metode pembelajaran mind mapping.