
Morphometry and description of Microchiroptera roosting site at the Bodogol Nature Education and Conservation Center
Author(s) -
Anisa Fitria,
Anisa Nurrismawati,
Mochammad Rafli Noer Haiqal,
Tassya Aulianisa,
Qurota ‘Aini,
Ade Suryanda,
Yulilina Retno Dewahrani
Publication year - 2021
Publication title -
proceeding of biology education
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
ISSN - 2622-8815
DOI - 10.21009/pbe.4-1.14
Subject(s) - humanities , art
Kelelawar merupakan satu–satunya mamalia yang memiliki kemampuan untuk terbang. Kelelawar dapat dibedakan berdasarkan ukuran tubuh dan jenis pakannya. Megachiroptera merupakan pemakan buah dan nektar umumnya memiliki ukuran tubuh yang besar, bola mata besar dan memiliki moncong seperti anjing. Sedangkan Microchiroptera merupakan pemakan serangga, dan memiliki ukuran tubuh yang lebih kecil, bola mata yang lebih kecil dan memiliki bentuk wajah yang beragam. Kelelawar umumnya ditemukan bertengger di gua. Namun tidak menutup kemungkinan terjadi peralihan tempat bertengger seperti yang ditemukan di PPKA Bodogol. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan gambaran mengenai Microchiroptera di PPKA Bodogol melalui studi morfometri dan deskripsi bangunan bertengger pada kelelawar yang ditemukan di PPKA Bodogol.