z-logo
open-access-imgOpen Access
Peningkatan Motivasi Belajar Siswa pada Materi Reaksi Reduksi Oksidasi melalui Model Pembelajaran Flipped Classroom dengan Cooperative Learning
Author(s) -
Dian Lestari,
Nurbaity Nurbaity,
Tritiyatma Hadinugrahaningsih
Publication year - 2017
Publication title -
jurnal riset pendidikan kimia
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2597-8772
pISSN - 2252-5378
DOI - 10.21009/jrpk.072.03
Subject(s) - psychology , humanities , art
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan motivasi belajar siswa pada materi reaksi reduksi oksidasi melalui model pembelajaran flipped classroom dengan cooperative learning. Cooperative learning yang diterapkan dalam penelitian adalah tipe Number Head Together (NHT). Penelitian dilakukan pada Semester II Tahun Ajaran 2016/2017 di salah satu SMA Negeri di Jakarta. Metode penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas melalui 4 tahapan, yaitu tahap perencanaan, pelaksanaan tindakan, pengamatan serta tahap refleksi. Penelitian dilaksanakan selama 2 siklus sampai keenam indikator tercapai. Indikator motivasi belajar siswa yang digunakan adalah minat siswa dalam proses pembelajaran, perhatian siswa selama proses pembelajaran, respon siswa terhadap stimulus dari guru, semangat siswa dalam mengerjakan tugas belajar, Tanggungjawab dalam mengerjakan tugas serta rasa senang dan puas dalam mengerjakan tugas yang diberikan guru. Siklus I menghasilkan dua indikator motivasi belajar yang tercapai, yaitu minat siswa dalam proses pembelajaran dan Tanggungjawab dalam mengerjakan tugas–tugas belajar, pada siklus II semua indikator telah tercapai. Seiring dengan meningkatnya motivasi belajar siswa, hasil tes evaluasi siswa juga mengalami peningkatan. Model pembelajaran flipped classroom dengan cooperative learning memberikan dampak positif terhadap peningkatan motivasi belajar siswa. Kata Kunci: Motivasi Belajar Siswa, Flipped classroom, Number Head Together 

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here