
PENGEMBANGAN INSTRUMEN PENGUKUR KECERDASAN EMOSIONAL SISWA BERBAKAT INTELEKTUAL
Author(s) -
Misykat Malik Ibrahim
Publication year - 2012
Publication title -
jurnal evaluasi pendidikan
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2620-3073
pISSN - 2086-7425
DOI - 10.21009/jep.032.06
Subject(s) - psychology
Temuan penelitian ini adalah: (1) konstruk yang melandasi instrumen pengukuran kecerdasan emosional siswa berbakat intelektual, (2) faktor-faktor yang terbentuk dari konstruk yang mendasari instrumen kecerdasan emosional siswa berbakat intelektual, dan (3) instrumen pengukur kecerdasan emosional siswa yang memenuhi persyaratan validitas dan reliabilitas. Secara konseptual, konstruk kecerdasan emosional siswa berbakat intelektual terdiri dari dua ranah, yakni: 1) kecerdasan emosional yang bersifat intrapersonal dengan dimensi pengaturan diri dan motivasi diri, dan 2) kecerdasan emosional yang bersifat interpersonal dengan dimensi empati dan kerjasama. Berdasarkan butir-butir yang telah terpilih melalui telaah pakar dan validitas panelis pakar dengan nilai koefisien reliabilitas 0,89 dan menghasilkan 86 butir terpilih. Secara empiris melalui ujicoba pertama dan ujicoba kedua melalui pengujian analisis faktor metode Maximum Likelihood (ML) berhasil diekstraksi 69 faktor pada ujicoba pertama dan 65 faktor pada ujicoba kedua. Hasil uji reliabilitas menunjukkan nilai koefisien reliabilitas alpha berstrata sebesar 0,815 yang berarti tingkat reliabilitas instrumen pengukur kecerdasan emosional siswa berbakat intelektual tergolong bagus. Hasil yang paling signifikan dari penelitian ini adalah diperolehnya instrumen pengukur kecerdasan emosional siswa berbakat intelektual yang telah dikembangkan telah memiliki validitas konstruk dan reliabilitas yang baik.