z-logo
open-access-imgOpen Access
Pengembangan Desa melalui Optimalisasi Literasi, Pariwisata, Kesehatan, dan Sosial di Kecamatan Riung, Ngada, NTT
Author(s) -
Syamsul Hadi,
Dody Ariawan,
Zainal Arifin,
Muchlish Muchlish,
Alfian Alfian
Publication year - 2019
Publication title -
semar: jurnal ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni bagi masyarakat/semar : jurnal ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni bagi masyarakat
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
eISSN - 2745-4223
pISSN - 2302-3937
DOI - 10.20961/semar.v8i2.41762
Subject(s) - humanities , art
Kelurahan Nangamese merupakan salah satu Kelurahan di Kecamatan Riung Kabupaten Ngada Nusa Tenggara Timur dimana sebagian besar penduduknya merupakan nelayan. Bidang pendidikan yang masih terlambat karena terbatasnya sumber daya pengajar dan bidang pariwisata yang belum digali yang sehingga belum banyak dikenali oleh masyarakat di Indonesia meski banyak potensi wisata alam yang sangat indah merupakan permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat Nangamese. Pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Kelurahan Nangamese ini bertujuan untuk memberikan informasi mengenai peningkatan dalam bidang pendidikan, pariwisata, kesehatan, dan sosial. Potensi wisata alam dapat dimanfaatkan sebagai penghasilan pendapatan masyarakat lokal dengan ditambah membuat produksi oleh-oleh agar semakin dikenal oleh masyarakat di Indonesia, dan dalam bidang pendidikan dapat mulai dikenalkan dengan bahasa asing sejak dini, bidang kesehatan yaitu melatih masyarakat setempat untuk menjadi kader kesehatan. Seluruh kegiatan yang diadakan oleh Tim KKN UNS di Kelurahan Nangamese disambut dan diikuti secara antusias oleh masyarakat yang ditunjukkan dengan semangat dari seluruh peserta yang mengikuti kegiatan. Kegiatan pada bidang pendidikan non-formal juga mendapat respon yang cukup positif dimana Tim KKN memberikan pendidikan dan keterampilan untuk siswa sekolah dasar penyuluhan dan pelatihan menanam tanaman vertikal dan kaderisasi kesehatan untuk ibu-ibu. Selain itu adapula kegiatan pekan kreativitas, bimbingan belajar, dan peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang diikuti sangat antusias oleh anak-anak di Kelurahan Nangamese. Dapat disimpulkan kegiatan KKN UNS di Kelurahan Nangamese terlaksana dengan baik. Seluruh rencana program kerja terlaksana dan direspon positif oleh masyarakat meskipun ada beberapa kendala yang dihadapi

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here