z-logo
open-access-imgOpen Access
KONDISI FISIK ATLET PENCAK SILAT PPLP JAWA BARAT
Author(s) -
Sumbara Hambali,
Cucu Sundara,
Yopi Meirizal
Publication year - 2020
Publication title -
multilateral
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2549-1415
pISSN - 1412-3428
DOI - 10.20527/multilateral.v19i1.8217
Subject(s) - physics , humanities , art
Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui kondisi fisik atlet PPLP Jawa Barat cabang olahraga pencak silat. Metode penelitian yang digunakan adalah metode survei. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah seluruh atlet PPLP Jawa Barat cabang olahraga pencak silat berjumlah 17 orang dan pengambilan sampel menggunakan teknik total sampling. Adapun instrumen yang digunakan adalah tes kondisi fisik berupa tes daya tahan otot, tes kelincahan, tes power tungkai dan tes daya tahan umum. Teknik penghitungan dan analisis data dalam penelitian ini melalui pendekatan kuantitatif berupa persentase. Berdasarkan hasil penelitian dapat diketahui bahwa hasil rata-rata kondisi fisik atlet PPLP Jawa Barat cabang olahraga pencak silat adalah 3,22 berada pada kategori cukup, dengan simpangan baku 0,86. Secara rinci kondisi fisik atlet PPLP Jawa Barat cabang olahraga pencak silat yang baik sekali 0%, kategori baik 41,18%, kategori cukup 35,29%, kategori kurang 17,65% dan kategori kurang sekali ada 5,88%.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here