
EVALUASI PROGRAM PEMBELAJARAN PENDIDIKAN JASMANI DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA NEGERI KABUPATEN SOLOK (TAHUN 2016)
Author(s) -
Anggio Linnando
Publication year - 2017
Publication title -
multilateral
Language(s) - Uncategorized
Resource type - Journals
eISSN - 2549-1415
pISSN - 1412-3428
DOI - 10.20527/multilateral.v16i1.3662
Subject(s) - humanities , psychology , mathematics , art
Tujuan dalam penelitian ini adalah mengevaluasi pembelajaran pendidikan jasmani disekolah menengah pertama negeri kabupaten solok tahun 2016.Dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan metode CIPP menggunakan pendekatan kualitatif. Daniel Stufflebeam’s mengatakan bahwa CIPP terdiri dari empat tahapan, yaitu : Context, Input, Prosess, dan Product. Data diperoleh melaluiobservasi, angket, wawancara dan studi dokumentasi. Penelitian ini menggunakan teknikanalisis statistik deskriptif dengan persentaseHasil penelitian ini menunjukan bahwa keseluruhan variabel SMP Negeri 1Kubung berkriteria baik, SMP Negeri 2 Gunung Talang berkriteria baik, SMP Negeri 1Bukit Sundi berkriteria baik, SMP Negeri 2 Lembang Jaya berkriteria baik , dan SMP Negeri 1 Junjung Sirih bekrteria baik.Berdasarkan hasil data tersebut, maka dapat diputuskan bahwa secara keseluruhan pembelajaran pendidikan di SMP Negeri Kabupaten Solok berkriteria baik. Rekomendasi berdasarkan hasil penelitian ini adalah melanjutkan program pembelajaran, akan tetapi masih ada yang perlu dibenahi pada beberapa variabel disertai dengan revisi pada beberapa variabel. Kata kunci: Evaluasi Pembelajaran, pembelajaran pendidikan jasmani, SMP