Open Access
Pemanfaatan Gadget dalam Meningkatkan Minat Baca Anak di Keluarga
Author(s) -
Yula Anggriani
Publication year - 2020
Publication title -
jpua : jurnal perpustakaan universitas airlangga : media informasi dan komunikasi perpustakaan/jurnal perpustakaan universitas airlangga : media informasi dan komunikasi kepustakawanan
Language(s) - Italian
Resource type - Journals
eISSN - 2723-0554
pISSN - 2356-1408
DOI - 10.20473/jpua.v10i2.2020.138-147
Subject(s) - humanities , art , physics
Artikel ini menggunakan metode studi literature yang mengambil data dari berbagai bahan pustaka yang tersedia di internet yang mengangkat topic tentang penggunaan teknologi dalam meningkatkan minat baca anak di keluarga. Minat baca merupakan hal yang penting untuk masa depan anak. Kebiasaan dan minat baca harus diterapkan sejak usia dini, dimana perkembangan otak sangat pesat yaitu 80% dari kapasitas otak manusia pada dua tahun pertama. Masa usia dini masa yang tepat untuk menanamkan kebiasaan baik yang nantinya akan dibawa sampai dewasa. Orang tua memegang peran penting, sebagai orang tua harus sadar dan mampu melaksanakannya dengan baik. Namun pada kenyataannya banyak orang tua yang masih belum sadar akan pentingnya menanamkan minat baca pada anak. Perkembangan teknologi meskipun dianggap memiliki pengaruh yang buruk pada minat baca anak, namun apabila dilihat dari aspek positif teknologi bisa dimanfaatkan dengan baik. Penggunaan media teknologi gadget dapat dimanfaatkan oleh orang tua untuk mendukung upaya dalam menanamkan minat baca pada anak. Dengan menggunakan gadget akan tersedia banyak buku-buku elektronik yang dapat digunakan secara gratis oleh anak. Bukan hanya buku elektronik yang berbentuk tulisan saja, buku elektronik yang berbentuk gambar juga tersedia. Pengguaan buku elektronik berbentuk gambar akan menarik anak untuk gemar membaca.