
Efisiensi Penggunaan Imunostimulan dalam Pakan Terhadap Laju Pertumbuhan, Respon Imun dan Kelulushidupan Udang Vannamei (Litopenaeus vannamei)
Author(s) -
Ken Darwantin,
Romziah Sidik
Publication year - 2016
Publication title -
jurnal biosains pascasarjana
Language(s) - English
Resource type - Journals
eISSN - 2621-4849
pISSN - 1412-1433
DOI - 10.20473/jbp.v18i2.2016.123-139
Subject(s) - biology , zoology
Abstrak Pemberian Pakan buatan berimunostimulan dari protein membran imunogenik Zoothamnium penaei merupakan salah satu upaya pencegahan penyakit pada udang vaname (Litopenaeus vannamei), karena penggunaan antibiotik maupun bahan kimia lain belum memenuhi target. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui efektifitas penggunaan imunostimulan dalam pakan terhadap laju pertumbuhan, peningkatkan respon imun dan kelulushidupan udang vaname. Metode penelitian dari penelitian ini adalah eksperimen laboratorik dengan pemberian pakan buatan berimunostimulan dari protein membran imunogenik Zoothamnium penaei dengan dosis 10%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pakan berimunostimulan dapat meningkatkan respons imun dan kelulushidupan udang vaname tetapi tidak memberikan pengaruh terhadap laju pertumbuhan. Total Haemocyte Count (THC) dan Diferrensial Haemocyte Cout (DHC) sama-sama tertinggi terjadi pada udang vaname yang diberi pakan buatan berimunostimulan dengan dosis 10% yaitu sebesar 59,3000 sel/ml dan 14,4875% dengan kelulushidupan tertinggi sebesar 37,50% serta laju pertumbuhan sebesar 0,2108. Pemberian pakan buatan berimunostimulan dengan dosis 10% memberikan pengaruh yang nyata dan merupakan dosis optimum untuk meningkatkan respon imun dan kelulushidupan, walaupun tidak dapat meningkatkan laju pertumbuhan udang. Kata kunci: Udang vaname (Lithopenaeus vannamei), Imunostimulan, Respon imun (THC, DHC), Kelulushidupan, Laju Pertumbuhan