z-logo
open-access-imgOpen Access
PENGEMBANGAN APLIKASI MOBILE “EXAMINATION OF SHARIA” (EXSHAR) SEBAGAI MEDIA EVALUASI LAYANAN LEMBAGA KEUANGAN SYARIAH
Author(s) -
Novedi Risanti Langgi,
Luqman Hakim
Publication year - 2021
Publication title -
jurnal kajian teknologi pendidikan
Language(s) - English
Resource type - Journals
ISSN - 2615-8787
DOI - 10.17977/um038v4i22021p129
Subject(s) - humanities , computer science , art
Evaluasi pembelajaran yang dilakukan di sekolah saat ini masih berpaku pada cara-cara konvensional yang tidak lagi relevan terhadap perkembangan zaman. Penelitian ini bermaksud untuk mendeskripsikan pengembangan media evaluasi Examination of Sharia (Exshar). Prosedur penelitian yang diterapkan mengadopsi model pengembangan milik Thiagarajan, yakni Define, Design, Develop, dan Disseminate (4D). Uji coba dilaksanakan secara terbatas. Instrumen pengumpulan data meliputi lembar telaah, lembar validasi, dan angket respon peserta didik. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan analisis deskriptif kuantitatif. Hasil akhir dari penelitian ini berupa produk aplikasi mobile berbasis offline. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aplikasi Exshar layak digunakan sebagai media evaluasi mata pelajaran Layanan Lembaga Keuangan Syariah. Aplikasi ini membantu tenaga pendidik melaksanakan evaluasi berbasis Higher Order Thinking Skills (HOTS), memudahkan pengoreksian jawaban, dan mengantisipasi terjadinya kesalahan dalam penskoran. Bagi siswa, aplikasi ini memudahkan dan meningkatkan antusias dalam mengerjakan soal.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here