z-logo
open-access-imgOpen Access
EVALUASI PELAKSANAAN MODEL PEMBELAJARAN TEACHING FACTORY DI SMKN 1 CIBADAK
Author(s) -
Zahra Pitaloka Prasloranti,
M.Si Nurdin Bukit,
Shinta Maharani
Publication year - 2021
Publication title -
edufortech
Language(s) - Slovenian
Resource type - Journals
eISSN - 2776-4761
pISSN - 2541-4593
DOI - 10.17509/edufortech.v6i2.39294
Subject(s) - humanities , philosophy
Model pembelajaran teaching factory(TEFA) adalah model pembelajaran di SMK berbasis produksi atau jasa yang mengacu pada standar, prosedur, dan suasana seperti di industri. Salah satu sekolah yang mengadopsi model pembelajaran TEFA adalah SMK Negeri 1 Cibadak. Dalam keberlangsungan suatu program, perlu ada proses yang digunakan untuk menilai tingkat keterlaksanaan program yang disebut evaluasi. Penelitian ini menggunakan model evaluasi CIPP yang berorientasi kepada empat komponen yaitu context, input, process, dan product. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui sejauh mana implementasi model pembelajaran TEFA ditinjau dengan komponen CIPP. Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan melalui kuesioner, wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian diketahui bahwa pelaksanaan model pembelajaran TEFA komponen contexttermasuk kedalam kategori sangat sesuai terhadap relevansi pelaksanaan dengan tujuan program, visi, dan misi sekolah. Komponen inputtermasuk kedalam kategori sesuai dengan manajemen sekolah, sarana-prasarana, dan sumber daya manusia. Komponen processtermasuk kedalam kategori sangat sesuai dengan pola pembelajaran dan marketing. Komponen product termasuk kedalam kategori sangat sesuai dengan produk dan kompetensi siswa. Seluruh komponen CIPP model pembelajaran TEFA telah terlaksana dengan baik tetapi memerlukan peningkatan dalam pengembangan teknologi, penyelarasan kurikulum, pengelolaan sumber daya, dan pemasaran produk.

The content you want is available to Zendy users.

Already have an account? Click here to sign in.
Having issues? You can contact us here