
Pengaruh Deferasirox Terhadap Kadar T4 dan TSH Pada B-Thalassemia Mayor dengan Kadar Ferritin Tinggi
Author(s) -
Dewi Ratih P,
Rudy Susanto,
Bambang Sudarmanto
Publication year - 2016
Publication title -
aksi spenduyo : majalah smp negeri 2 mendoyo
Language(s) - Slovenian
Resource type - Journals
ISSN - 2338-5022
DOI - 10.14238/sp12.6.2011.433-9
Subject(s) - medicine , deferasirox , thalassemia , gynecology , ferritin
Latar belakang. Iron overload pada pasien -thalassemia mayor terjadi akibat transfusi berulang.Pengendapan besi terjadi terutama di jantung, hati dan kelenjar endokrin. Prevalensi hipotiroid akibattoksisitas besi pada pasien -thalassemia berkisar 0-35%. Terapi kelasi besi seperti deferasirox sangatefektif menurunkan kandungan besi. Diharapkan timbunan besi pada kelenjar tiroid berkurang, sehinggadisfungsi tiroid tidak terjadi.Tujuan. Membuktikan dan menganalisis pemberian deferasirox pada pasien -thalassemia mayor dengankadar ferritin yang tinggi akan menaikkan kadar T4 dan menurunkan kadar TSH serum.Metode. Penelitian pre dan post test desain dilakukan antara bulan September 2009-Maret 2010 terhadappasien -thalassemia mayor yang mendapat transfusi berulang di bangsal thalassemia anak RS Dr. KariadiSemarang. Kadar ferritin, T4 dan TSH diperiksa pada awal penelitian dan 6 bulan setelah pemberiandeferasirox. Pemeriksaan ferritin, T4 dan TSH menggunakan alat Vidas® dengan metode ELFA. Analisisstatistik yang digunakan adalah uji t-berpasangan.Hasil. Subyek penelitian 20 orang yang memenuhi kriteria inklusi.Hipotiroidisme ditemukan sekitar 20%.Rerata kadar ferritin setelah 6 bulan lebih rendah dibanding awal penelitian, namun perbedaan tersebuttidak bermakna (I : 1182,7±53,64 dan II : 1182,3±48,42; p=1,0). Rerata kadar T4 tidak berbeda bermaknasetelah 6 bulan pemberian deferasirox (I : 91,8±22,37 dan II : 88,6±20,46 ; p=0,5). Dua pasien dengankadar TSH yang awalnya tinggi menjadi normal, namun penurunan tersebut tidak berbeda bermaknasecara statistik (p=0,2).Kesimpulan. Tidak ada perubahan kadar T4 dan TSH pada pasien -thalassemia mayor dengan ferritintinggi yang mendapat deferasirox per oral.